Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Dehasen Bengkulu menggelar Musyawarah Besar (Mubes) untuk pemilihan pengurus baru. Acara tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 08 Mei 2024 di Aula kampus II Kebun Tebeng.
Mubes BEM IKM FKIP dibuka langsung oleh Dekan FKIP Ibu Dra. Asnawati S.Kom., M.Kom Dalam sambutannnya, Ketua BEM FKIP Perdian Fajar Romadan mengatakan bahwa kegiatan Mubes merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setahun sekali. Dan kegiatan ini digelar untuk memilih kepengurusan baru selama setahun kedepan nantinya “Alhamdulillah hari ini kami bisa menggelar kegiatan Mubes dalam rangka memilih kepengurusan baru,” ujar Perdian
Perdian juga mengucapkan terimakasih kepada pihak Dekan dan Prodi serta ormawa dilingkup FKIP yang telah membimbing dan mengarahkan BEM FKIP periode sebelumnya.
Disamping itu, Dekan FKIP Universitas Dehasen Ibu Dra. Asnawati S.Kom., M.Kom memberikan sambutan dan selamat kepada ketua BEM FKIP yang baru saja memeproleh gelar sarjana dan sebagai contoh mahasiswa yang lain bahwa dalam menjalankan organisasi mereka juga harus bertanggung jawab untuk tetap survive di bidang akademik.
“Saya harap kegiatan Mubes ini berjalan dengan lancar, aman dan demokratis, untuk kepengurusan yang selanjutnya harus tetap solid, bertanggung jawab dan semngat yang tinggi untuk memajukan FKIP maupun Universitas untuk kedepannya,”ujar Dekan FKIP dalam sambutannya.