Dosen Pendidikan Komputer Bawakan Materi “Peran Pemuda Dalam Membangun Desa” Pada PKM BEM KIP

Bengkulu – Dosen Pendidikan Komputer Bapak Hermawansa, M.TPd. Menjadi Narasumber pada Pengabdian Kepada Masyarakat Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dehasen Bengkulu Sabtu, (17/06/2023).

Dengan mengangkat Tema “Peran Pemuda Dalam Membangun Desa” Pak Mawan menyasar kalangan pemuda yang berasal dari Karang Taruna Desa Dusun Baru II dan juga Mahasiswa FKIP yang sedang melaksanakan PKM.

Kegiatan yang dilaksanakan di Masjid Desa Dusun Baru II, BengkuluTengah tersebut di hadiri langsung oleh Ka. Prodi Pendidikan Komputer Bapak Fadlul Amdhi Yul, M.Pd.T dan Dosen Pendidikan Jasmani Bapak Megi Personi, M.Pd serta Pengurus BEM FKIP dan Himpunan Mahasiswa Selingkung FKIP Unived serta Para Anggota Karang Taruna dan Pengurus Desa Dusun Baru II. (Ir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.