Bengkulu, 29 Agustus 2024 – Universitas Dehasen (Unived) Bengkulu dengan penuh semangat menggelar Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 1.700 mahasiswa baru yang akan memulai perjalanan akademik mereka di kampus ini.
Acara pembukaan PKKMB berlangsung meriah dan penuh antusiasme di Lapangan Parkir belakang Unived. Rektor Universitas Dehasen, Prof. Dr. Husaini, SE, M.Si, Ak, CA, CRP, secara resmi membuka acara ini dengan menyampaikan pidato inspiratif yang menggugah semangat para mahasiswa baru. Dalam pidatonya, beliau menekankan pentingnya pendidikan tinggi sebagai fondasi masa depan yang sukses dan mengajak para mahasiswa baru untuk berkomitmen penuh dalam menempuh pendidikan di Universitas Dehasen.
“Kalian adalah generasi penerus bangsa, yang akan membawa perubahan dan inovasi di berbagai bidang. Manfaatkan setiap kesempatan belajar di sini untuk mengembangkan diri, baik secara akademis maupun pribadi,” ujar Prof. Dr. Husaini dalam pidatonya.
Pembukaan PKKMB 2024 ini juga dihadiri oleh Ketua Yayasan Dehasen, Drs. H. Bando Amin C. Kader, MM, yang turut memberikan sambutan hangat kepada para mahasiswa baru. Beliau mengungkapkan rasa bangganya terhadap perkembangan Universitas Dehasen yang terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas tinggi kepada seluruh mahasiswanya.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh para dosen, staf, dan jajaran pimpinan Universitas Dehasen. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap para mahasiswa baru dalam menjalani masa-masa awal perkuliahan. Dalam suasana penuh keakraban, seluruh civitas akademika Unived Bengkulu berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang kondusif dan mendukung proses belajar mengajar.
PKKMB adalah agenda tahunan yang dirancang untuk memberikan bekal kepada mahasiswa baru mengenai kehidupan kampus, sistem akademik, serta berbagai fasilitas yang tersedia di Universitas Dehasen. Selama 3 hari dimulai dari tanggal 29-31 Agustus 2024 kegiatan ini para mahasiswa baru akan diberikan pembekalan materi dari berbagai narasumber dan diajak untuk berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang akan membangun karakter dan semangat kebersamaan.
Dengan semangat yang menggelora, Universitas Dehasen Bengkulu menyambut kehadiran 1.700 mahasiswa baru yang siap menorehkan prestasi gemilang di masa depan.